Latest News

Mengenal HIMATEHAPE

LOGO HIMATEHAPE
HIMATEHAPE adalah himpunan mahasiswa jurusan Teknologi Hasil Pertanian. Merupakan organisasi jurusan yang bertujuan untuk membentuk mahasiswa yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berwawasan luas, cendekia serta memiliki integritas kepribadian dan keadilan sosial. Memiliki fungsi sebagai wadah pembinaan kepribadian mahasiswa Jurusan Teknologi Hasil Pertanian, wahana peengembangan visi dan misi gerakan mahasiswa, wahana penyaluran aspirasi, pemberdayaan dan pemersatu mahasiswa Jurusan Teknologi Hasil Pertanian dan wahana pengabdian masyarakat. Anggotanya adalah seluruh mahasiswa Jurusan Teknologi Hasil Pertanian yang terdiri dari kelas STIPP dan STPK serta prodi baru SPBE. Dalam kepengurusannya HIMATEHAPE dipimpin oleh seorang ketua  dan dibantu oleh wakil ketua, sekretaris, bendahara serta kepala divisi divisi (kadiv) kadiv diantaranya kadiv Hubungan masyarakat (HUMAS) Kadiv penelitian dan pengembangan (LITBANG), Kadiv Minat dan bakat (MINBAT), Komunikasi dan informasi (KOMINFO), Kaderisasi, dan Biro yang menangani hubungan eksternal luar kampus yang fokus kepada pangan yaitu biro HMPPI (Himpunan Mahasiswa Peduli Pangan Indonesia).
Berbagai kegiatan telah diselenggarakan oleh HIMATEHAPE, baik kegiatan yang bersifat Internal yang berkaitan dengan pengembangan dan pembinaan mahasiswa jurusan THP seperti EXPO, FTTC, Food Training, Workshop, maupun kegiatan lainnya yang bersifat ekseternal seperti Pelatihan kepada masyarakat tentang pengolahan pangan, Peringatan Hari Susu, Bakti Sosial dan lainnya yang merupakan perwujudan pengabdian kepada masyarakat dari mahasiswa Jurusan Teknologi Hasil Pertanian. Himatehape juga ikut serta dalam hubungan antar kampus yaitu melalui biro HMPPI yang mulai Tahun 2013 ditunjuk sebagai Kordinator Regional III (Jateng-DIY) HMPPI.
Himatehape Sendiri telah berdiri sejak 28 tahun yang lalu dan sempat vakum beberapa tahun dan berkat perjuangan mahasiswa THP senior 2009 sehingga dapat terbentuk kembali dan bisa berperan di Kampus Instiper ini.
Pucuk Pimpinan saat ini di komandoi oleh Krisnanda Dwi Mayu yang baru saja terpilih pada Musyang (musyawarah Anggota) IV pada pertengahan Juli lalu. Sebelumnya pimpinan Himatehape di komandoi oleh Ilham kurniawan (2013-2014), Tasdik Amali (2012-2013), Usep Setiawan (2011-2012), Muhamad Setiaji (2010-2011). 
Kini HIMATEHAPE telah menjadi salah satu lembaga kemahasiswaan kampus yang cukup berperan bagi jurusan maupun kampus serta masyarakat. Dan semoga bisa terus bertahan dan maju menjadi lebih baik dan mampu melawan perkembangan Zaman yang penuh tantangan yang semakin berat.
Kami menunggu anda Mahasiswa Mahasiswa Jurusan Teknologi Hasil pertanian yang ingin maju, mengasah diri berubah dan melatih diri yang bertekad menjadi pri badi yang tangguh agar bergabung bersama kami memberi warna yang bersatu dalam keindahan. Semangat Himatehape .. PRIMA PRIMA... !!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HIMATEHAPE Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.